GamaDesa dalam kamera

GaMaDeSa
Waktu demi waktu telah dilalui bersama-sama,berbagai moment dilewati bersama-sama
diantara lain kegiatan-kegiatan yang telah dilewati:
1.live In









2.Pesta Siaga





3.Laga Sakti


4.Fun Camp










posted under | 0 Comments

5 Tips Sukses dan 11 Rahasia Meraih Sukses

1. Usaha Keras

Berani mencoba dan tidak takut gagal, memulai dengan apa adanya. Agaknya poin inilah yang menjadi kelebihan utama dari para pengusaha Tionghoa. Moto orang Tionghoa dalam kerja keras yang sering saya dengar adalah “Kita harus bisa memindahkan gunung” dan “Kita harus bisa seperti orang lain walaupun kita melakukannya 100 kali lebih keras dari mereka.” Orang Tionghoa pada umumnya berani memulai suatu usaha dan tidak takut gagal. Mereka mempunyai sense of urgency yang tinggi. Mereka sering berpendapat, “Jika tidak memulai sekarang, kapan lagi?” Gagal bukanlah hal yang menakutkan karena umumnya mereka selalu memulai usaha dengan apa adanya dan dari bawah.


2. Mengumpulkan informasi dan belajar

Sebelum terjun ke suatu bidang usaha, umumnya orang Tionghoa akan mengumpulkan informasi sebanyak mungkin. Mereka tidak segan pergi ke saudara, teman, dan bahkan pihak yang tidak mereka kenal. Setiap pembicaraan dengan siapa saja mereka untuk menanyakan usaha yang akan mereka tekuni. Kemanapun mereka pergi, mereka akan membuka mata dan telinga lebar-lebar. Dengan kata lain mereka sangat mahir melakukan survey terhadap usaha yang akan mereka geluti. Selain itu, mereka juga tidak segan untuk belajar. Cara belajar yang umum dari mereka adalah bekerja untuk orang yang usahanya serupa. Setelah yakin telah menguasai cukup informasi dan keterampilan mereka akan berusaha sendiri.


3. Melakukan perencanaan

Perencanaan yang paling umum dilakukan oleh orang Tionghoa adalah melihat dari segi untung-ruginya suatu usaha. Dalam bahasa akademis, mereka mempertimbangkan visibility usaha yang akan mereka jalankan. Berapa banyak ongkos yang akan dikeluarkan, bagaimana cara mendapatkan bahan baku/material, bagaimana mempersiapakan produk mereka, siapa yang akan beli, akan dijual dimana, kapan kembali modal, dan berapa keuntungannya merupakan faktor utama yang mereka pertimbangkan. Perencanaan mereka juga sangat memperhatikan efektifitas (tujuan tercapai) dan efisiensi (tepat cara, tanpa banyak mengorbankan waktu dan tenaga) usaha yang mereka geluti. 


4. Membina relasi

Walaupun orang Tionghoa sangat kompetitif, tetapi mereka selalu sadar bahwa membina relasi adalah salah satu kunci keberhasil usaha mereka. Untuk membina hubungan baik mereka tidak ragu untuk mengeluarkan pengorbanan tertentu, seperti pemberian hadiah, mengundang makan dan melakukan entertain terhadap relasi mereka. Siapa saja yang bisa membantu melancarkan dan mengembangkan usaha adalah relasi mereka. Dengan pembinaan relasi yang baik, akan terbuka kerja sama yang saling menguntungkan.


5. Kemampuan administratif dan inventory control

Agaknya banyak orang lupa akan hal yang satu ini. Orang Tionghoa sangat sadar akan pentingnya kemampuan dalam beradministrasi dan melakukan mengontrolan inventory. Mereka sangat memperhatikan secara terperinci setiap kegiatan usaha mereka dan merekamnya dalam catatan. Karena itu mereka tahu betul bagaimana neraca keuagan mereka dan persediaan inventory mereka. Sebagai contoh, jika kita hendak belanja sesuatu di toko orang Tionghoa sangatlah jarang bahwa mereka sampai kehabisan persediaan.

11 Rahasia Meraih Sukses
1. Berdoa Kepada Tuhan
Berdoa merupakan salah satu cara mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa, sang pencipta, pemilik, dan sang pengatur semesta alam.

2.Tidak Menyia-nyiakan Waktu


Sebagian orang mengatakan waktu adalah uang. maknanya adalah jangan menyia-nyiakan waktu, berkerjalah terus agar tidak kehilangan uang(tidak rugi)


3. Mau Bekerja Keras


Adam Smith seorang ahli ekonomi, mengatakan bahwa seumber kemakmuran adalah bekerja


4.Tidak Mengikuti Gengsi


semua pekerjaan yang halal dan menghasilkan uang adalah baik, mengapa kita harus gengsi apalagi melakukanya? bekerja tekun tanpa gengsi diikuti dengan keikhlasan akan mendatangkan ketenangan dan kenikmatan hati


5.Jujur


Proklamator dan mantan wakil presiden Indonesia Bapak Muhammad Hatta mengemukakan bahwa kurang cerdas adalah dapat diperbaiki dengan belajar, kurang cakap dapat dihilangkan dengan pengalaman, tetapi kurang jujur, payah dan susah di betulkan.


6.Pantang Menyerah


kegagalan merupakan kesuksesan yang tertunda.


7.Mewujudkan Impian Menjadi Kenyataan


Orang kreatif memiliki impian yang sekaligus mampu mewujudkan menjadi kenyataan.


8.Berani Merubah Nasib


tuhan memberikan kemampuan kepada manusia untuk mengubah nasibnya


9.Sukses YES, Stres NO


ada orang yang mengalami stres jika usahanya tidak tercapai. Orang kreatif tidak mengenal kegagalan sehingga dia tidak pernah stres
10.Berguna Untuk Sesama


Sartono Mukadis mengatakan setiap orang bisa menjadi lilin jika tidak bisa menjadi obor. kalau tidak bisa menjadi lilin ia bisa menjadi geregetan atau korek api yangmemberi setitik cahaya di lorong-lorong hidup yang gelap


11.Bersyukur Kepada Tuhan


sebagai manusia yang beriman tentu selalu memiliki sandaran kepada Tuhan Yang Maha Esa

posted under | 0 Comments

Kasih Sayang Seorang Ibu


Pada malam itu, Ana bertengkar dengan ibunya.

Karena sangat marah, Ana segera meninggalkan rumah tanpa membawa apapun.

Saat berjalan di suatu jalan, ia baru menyadari bahwa ia sama sekali tdk membawa uang.

Saat menyusuri sebuah jalan, ia melewati sebuah kedai bakmi dan ia mencium harumnya aroma masakan.

Ia ingin sekali memesan semangkuk bakmi, tetapi ia tdk mempunyai uang.

Pemilik kedai melihat Ana berdiri cukup lama di depan kedainya, lalu berkata “Nona, apakah engkau ingin memesan semangkuk bakmi?”

” Ya, tetapi, aku tdk membawa uang” jawab Ana dengan malu-malu

“Tidak apa-apa, aku akan mentraktirmu” jawab si pemilik kedai. “Silahkan duduk, aku akan memasakkan bakmi untukmu”.

Tidak lama kemudian, pemilik kedai itu mengantarkan semangkuk bakmi.

Ana segera makan beberapa suap, kemudian air matanya mulai berlinang.

“Adaapa nona?” Tanya si pemilik kedai.

“tidak apa-apa” aku hanya terharu jawab Ana sambil mengeringkan air matanya.

“Bahkan, seorang yang baru kukenal pun memberi aku semangkuk bakmi !, tetapi,…

ibuku sendiri, setelah bertengkar denganku, mengusirku dari rumah dan mengatakan kepadaku agar jangan kembali lagi ke rumah”

“Kau, seorang yang baru kukenal, tetapi begitu peduli denganku dibandingkan dengan ibu kandungku sendiri” katanya kepada pemilik kedai

Pemilik kedai itu setelah mendengar perkataan Ana, menarik nafas panjang dan berkata

“Nona mengapa kau berpikir seperti itu? Renungkanlah hal ini, aku hanya memberimu semangkuk bakmi dan kau begitu terharu. Ibumu telah memasak bakmi dan nasi utukmu saat kau kecil sampai saat ini, mengapa kau tidak berterima kasih kepadanya? Dan kau malah bertengkar dengannya”

Ana, terhenyak mendengar hal tsb.

“Mengapa aku tdk berpikir ttg hal tsb? Utk semangkuk bakmi dr org yg baru kukenal, aku begitu berterima kasih, tetapi kepada ibuku yg memasak untukku selama bertahun-tahun, aku bahkan tidak memperlihatkan kepedulianku kepadanya. Dan hanya karena persoalan sepele, aku bertengkar dengannya.

Ana, segera menghabiskan bakminya, lalu ia mnguatkan dirinya untuk segera pulang ke rumahnya.

Saat berjalan ke rumah, ia memikirkan kata-kata yg hrs diucapkan kpd ibunya.

Begitu sampai di ambang pintu rumah, ia melihat ibunya dengan wajah letih dan cemas.

Ketika bertemu dengan Ana, kalimat pertama yang keluar dari mulutnya adalah “Ana kau sudah pulang, cepat masuklah, aku telah menyiapkan makan malam dan makanlah dahulu sebelum kau tidur, makanan akan menjadi dingin jika kau tdk memakannya sekarang”

Pada saat itu Ana tdk dapat menahan tangisnya dan ia menangis dihadapan ibunya.

Sekali waktu, kita mungkin akan sangat berterima kasih kpd org lain disekitar kita untuk suatu pertolongan kecil yang diberikan kepada kita.

Tetapi kpd org yang sangat dekat dengan kita (keluarga) khususnya orang tua kita, kita harus ingat bahwa kita berterima kasih kepada mereka seumur hidup kita.


posted under | 0 Comments

Kunci Sukses Dalam Hidup

Di suatu sore ada seorang anak kecil sedang berjalan-jalan di taman. Di saat sedang asyik-asyiknya menikmati indahnya keasrian rimbunnya pepohonan dan semilirnya angin sepoi-sepoi, langkahnya terhenti karena matanya tertangkap tingkah seorang bapak-bapak yang sedang melamun dengan tatapan mata yang kosong. Hati anak kecil itu pun treusik untuk mencari tahu apa yang membuat bapak tersebut melamun seolah-olah dunia ini sudah tidak punya harapan lagi untuk hidupnya.

“ Apa yang terjadi dengan bapak, sepertinya bapak sangat sedih ?” Tanya anak kecil itu dengan polos.

“ Anak kecil, kamu tidak akan mengerti masalah orang tua seperti saya “Jawab bapak tadi dengan malas-malasan.


“ Tapi saya ingin tahu, bapak ?” Anak kecil tadi mendesak.

“ Baiklah, saya akan beritahu kamu. Bapak sedang menyesali masa lalu. Mengapa dulu bapak tidak berusaha keras untuk saat ini”.
Setelah mendapatkan jawaban, anak kecilpun berlalu dan meneruskan perjalanan sorenya. Namun belum lama berjalan, lagi-lagi jiwanya kembali terusik dengan sikap bapak-bapak yang lain. Kali ini yang dilihat olehnya adalah seorang bapak yang mondar mandir tidak karuan. Anak kecil itu pun menghampiri bapak tersebut dan mencari tahu apa yang sedang menimpanya.
“ Apa yang terjadi dengan bapak, sepertinya bapak sangat gelisah?”
“ Anak kecil, jika kamu nanti sudah sebesar saya, kamu akan mengerti” Jawab bapak itu
“ Tapi saya ingin tahu sekarang, bapak ? “
“ Baiklah, bapak akan memberitahu kamu. Bapak sedang memikirkan masa depan bapak. Bapak takut masa depan bapak suram karena sampai saat ini bapak masih belum punya bekal apa-apa “
Sesudah itu anak kecil tersebut meninggalkan bapak yang sedang mencemaskan masa depannya. Tidak jauh dari situ, anak kecil kembali menemukan seorang bapak-bapak yang sedang sibuk bekerja. Tapi wajahnya terlihat sangat senang, tidak ada kesedihan maupun kegelisahan seperti kedua bapak yang ia jumpai tadi. Kembali pikiran anak kecil itu berkecamuk untuk mendapatkan sebuah jawaban.



“ Mengapa bapak begitu gembira, padahal bapak sedang berkerja keras ? “ Anak kecil tersebut semakin penasaran. Hanya dalam sekejap dirinya menemukan tiga bapak-bapak yang mempunyai sikap yang berbeda-beda.


“ Anakku, ketahuilah bapak tidak sedang bekerja keras tetapi bapak hanya berkerja. Dan yang membuat bapak gembira adalah karena apa yang bapak kerjakan sesuai dengan keinginan hati bapak “

“ Sebelumnya saya telah menemui seorang bapak-bapak yang sedang menyesali masa lalunya dan seorang lagi sedang mencemaskan masa depannya. Apakah bapak tidak mempunyai masa lalu dan masa depan ? “


Bapak tadi tertawa sejenak kemudian baru menjawab pertanyaan anak kecil yang memiliki rasa keingintahuan yang luar biasa.

“ Anakku, Detik Ini Akan Menjadi Masa Lalu Bagi Detik Berikutnya, Dan Detik Berikutnya Adalah Masa Depan Detik Ini. Maka Jalani Detik Ini Dengan Sebaik-Baiknya “.
Hari pun mulai malam dan anak kecil itu pun kembali keperindukan dengan segudang falsafah hidup yang ia dapatkan hari ini.
“ MENYESALI MASA LALU ADALAH KESEDIHAN, MENCEMASKAN MASA DEPAN ADALAH KEGELISAHAN
BERBUAT YANG TERBAIK UNTUK SAAT INI ADALAH KEGEMBIRAAN"
Sahabat………, 
 Apa yang telah terjadi tidak mungkin bisa dirubah, karena waktu tidak pernah bisa berkompromi dengan manusia. Seperti kata pepatah “ Dengan waktu sedetik kita bisa membeli batangan emas, namun batangan emas tidak akan bisa untuk membeli waktu sedetik “. Untuk itu sahabatku janganlah pernah menyesali masa lalu, kita harus mengerti bahwa hidup dalam bayangan masa lalu adalah sia-sia.Demikian juga kita tidak perlu mencemaskan masa depan. 
Orang-orang yang mencemaskan masa depan adalah orang-orang yang tidak mempunyai rasa percaya diri. Yang akhirnya, tidak jarang membuat mereka mencari tahu masa depannya dengan mengunjungi para tukang ramal. Apabila si tukang ramal mengatakan masa depannya baik membuat mereka siang malam menunggu datangnya hari keberuntungan itu tanpa mau berusaha dengan maksimal. Sebaliknya, apabila kata si tukang ramal bahwa nasib telah menggariskan masa depannya tidak cerah alias tidak punya masa depan maka mereka pun tak segan-segan mengeluarkan uangyang banyak untuk mengubah masa depan buruk menjadi baik dengan berbagai ritual yang harus dilakukan. Dan ini sering dijadikan oleh tukang ramal untuk mendapatkan banyak uang dengan menjual atas nama ilmu berubah nasib yang ia miliki. 
Ingatlah, sahabatku masa depan bukanlah nasib yang telah digariskan kepada setiap manusia apalagi ada ditangan tukang ramal.Ada satu pepatah lagi yang kurang lebih berbunyi :
“ Walaupun nasib kita digariskan sebagai raja kalau kita tidak berusaha selamanya tetap tidak akan bisa menjadi raja. Sebaliknya walaupun nasib kita digariskan sebagai pengemis jika kita bekerja keras pasti tidak akan jadi pengemis “
JADI BAGAIMANA IDEALNYA KITA MENJALANI HIDUP? 
Jangan memikirkan masa lalu dan jangan mencemaskan masa depan. Sekali lagi kita tidak bisa kembali ke masa lampau untuk membatalkan apa yang telah terjadi dan kita juga tidak bisa menghindari apa yang akan terjadi dikemudian hari. “ Saat ini, Sekarang ini “ adalah kehidupan manusia yang sesungguhnya.
Berusahalah kita sebaik-baiknya untuk saat ini dan jangan pernah mengabaikannya. Setiap detik yang terlewati selalu menyimpan berbagai peluang. Jika kita tidak memanfaatkannya maka harapan kesuksesan akan meninggalkan kita dengan airmata kegagalan.
Kekuatan untuk membangun kesuksesan ada pada saat ini, bukan pada saat berikutnya atau saat sebelumnya. Kebahagiaan hidup ada pada mengerjakan apa yang dapat kita kerjakan saat ini. Bukan mengerjakan apa yang dapat kita kerjakan pada saat sebelumnya atau sesudahnya. Dan kesuksesan hidup terletak pada apa yang kita lakukan sesuai dengan keinginan hati. Seberapapun kerasnya kita bekerja jika kita kerjakan dengan hati yang senang akan terasa ringan. Demikian juga sebaliknya, seringan apapun pekerjaan yang kita lakukan bila tidak sesuai dengan keinginan hati akan terasa berat.
” Masa Lalu adalah Lukisan Yang Telah Kusam, sedangkan Masa depan adalah Lukisan Yang Abstrak dan SAAT ini adalah Lukisan Yang Paling NYATA ” 





posted under | 1 Comments

5 Tips Meningkatkan Imunitas Tubuh

1. Rutin mengonsumsi jus jeruk nipis. 
Jeruk nipis sangat ideal untuk mengembalikan keseimbangan asam-basa. Minum jus jeruk nipis segar atau menambahkannya ke teh, salad dressing (menggantikan cuka), atau masakan, akan membantu menjaga "iklim" tubuh pada pH yang mendukung bakteri sehat, bukan virus dan bakteri yang merugikan yang berkembang dalam lingkungan asam lebih. Cuka apel adalah cara lain untuk meningkatkan alkalinitas tubuh Anda, tetapi rasa lemon jauh lebih menyenangkan!


2. Berikan tubuh Anda dopping herbal.
Ratusan suplemen herbal kini tersedia memberikan dukungan sistem kekebalan tubuh tambahan selama musim dingin. Namun herbal segar dan solusi makanan keseluruhan selalu lebih baik lebih dari herbal kemasan atau food suplemen, karena mereka memiliki potensi yang jauh lebih tinggi dan tubuh Anda menyerap lebih dari nilai mereka.


3. Pastikan tidur malam Anda cukup.

 Semua orang kemiliki kebutuhan tidur yang berbeda: tubuh Anda mungkin perlu 6-10 jam tidur setiap malam. Tidur telah dikaitkan dengan kadar hormon seimbang (termasuk hormon pertumbuhan manusia dan hormon stres, kortisol), menjaga berat badan turun, pemikiran yang jernih dan penalaran, mood membaik, dan bersemangat. Tidur yang cukup juga erat kaitannya dengan kulit yang sehat.


4. Makan banyak protein murni.

 Protein adalah sebuah blok bangunan untuk kesehatan tubuh, pikiran, dan sistem kekebalan tubuh. Mengkonsumsi sedikit protein dan cenderung tinggi karbohidrat hanya akan mengakibatkan gula darah naik serta menekankan pankreas dan sistem kekebalan tubuh.


5. Minum banyak air putih.


 Ada alarm tubuh sederhana tentang kebutuhan air dalam tubuh ini: sakit kepala dan haus keduanya tanda-tanda dehidrasi. Anda harus minum sedikitnya delapan gelas sehari, walau kini beberapa pakar mencoba mengoreksinya. Teori terbaru, minumlah air separo berat tubuh Anda dalam sehari.

posted under | 0 Comments

Keuntungan Makan Pepaya


Saat ini siapa yang tidak kenal dengan buah Pepaya. Tanaman yang satu ini tumbuh subur di seluruh Indonesia membuatnya menjadi buah yang mudah ditemui di mana pun kita berada. Selain harganya murah, buah ini juga punya rasa manis yang menyegarkan walaupun saat ini popularitasnya sudah kalah dengan buah-buah lain. Orang-orang generasi tahun 50an juga yakin buah pepaya adalah buah yang paling baik untuk tubuh. Manfaatnya yang terkenal adalah sebagai pelancar buang air besar, namun di balik itu semua ada banyak manfaat pepaya yang belum kita ketahui.
Berikut ini adalah berbagai keuntungan makan pepaya :

Pembersih colon

 Tidak hanya melancarkan buang air besar, pepaya juga berfungsi membersihkan colon Anda. Dengan serat dan kandungan anti-oksidan yang dimiliki papaya, racun penyebab kanker kolon akan diserap dan dibawa keluar dari perut Anda. Jadi pepaya ini baik sekali untuk mencegah kanker usus besar. Resepnya mudah saja, minum 150 ml jus pepaya, jus timun dan jus kacang hijau secara bergantian selama 12 jam.


Pencegah stroke dan penyakit jantung

Kolesterol yang teroksidasi membentuk plak di dinding pembuluh darah danmenyebabkan penyakit jantung atau stroke. Kandungan antioksidan dalam pepaya mencegah kolesterol teroksidasi sehingga menurunkan kemungkinan terjadinya dua penyakit tersebut. Selain itu, serat dalam pepaya juga memiliki fungsi ganda yaitu menurunkan kolesterol dan juga mengubah homocysteine menjadi asam amino yang jinak sehingga bisa diproses oleh tubuh. Tanpa proses ini, homocysteine bisa melukai dinding pembuluh darah dan menyebabkan stroke atau serangan jantung.


Pereda radang 

Para tua-tua sering mengatakan ‘pepaya baik untuk panas dalam’. Hasil penelitian menunjukkan, pepaya mempunyai kandungan papain dan chymopapain yang bisa meredakan peradangan dan mempercepat penyembuhan luka bakar. Manfaat ini juga bisa untuk menyembuhkan berbagai luka di kulit, psoriasis, dan berbagai penyakit kulit lainnya.


Solusi masalah pencernaan 

Pepaya adalah sumber dari enzim proteolitik yang sangat penting dalam pencernaan protein di tubuh manusia. Papain, nama enzim ini, membantu penyerapan makanan yang lebih baik pada orang-orang yang bermasalah di kondisi pankreas, pendarahan di bagian pencernaan dan masalah pencernaan lainnya. Papain biasanya diekstrak dan bisa didapatkan sudah dalam bentuk kapsul siap minum.

Meningkatkan kejantanan 
Selain papain, pepaya juga mengandung enzim yang disebut arginine yang efektif mendongkrak aliran darah di sekitar penis. Prosesnya, arginine mendorong asam nitrat tubuh untuk merilekskan otot-otot di sekitar pembuluh darah penis sehingga bisa membesar dan memperlancar aliran darah di area penis. Bentuk konsentrat dari arginine juga digunakan untuk mengobati disfungsi ereksi.


Mencegah penuaan dini 

Kandungan antioksidan dalam pepaya bermanfaat untuk menangkal radikal bebas penyebab berbagai masalah kulit, seperti flek dan keriput. Pepaya yang kaya vitamin C, A dan E juga baik untuk kesehatan kulit Anda dan juga efektif membuat kulit kusam kembali cerah sehingga Anda nampak selalu segar. Selain itu, pencernaan yang sehat juga menghasilkan kulit yang berseri indah karena racun-racun dalam tubuh penyebab berbagai masalah kulit bisa dikeluarkan oleh kandungan serat dalam pepaya.





posted under | 0 Comments

PRAMUKA

PRAMUKA

Gerakan pramuka adalah gerakan nonformal yang melatih pendidikan tentang kemandirian, kedisplinan serta sifat kepanduan. Kata “Pramuka” merupakan singkatan dari Praja Muda Karana, yang berarti Rakyat Muda yang Suka Berkarya.

Pramuka terdiri dari 4 tingkatan yang meliputi : Pramuka Siaga, Pramuka Penggalang, Pramuka Penegak, Pramuka Pandega.

  • Pramuka Siaga
    Pramuka siaga adalah sebutan bagi anggota pramuka yang ber usia 7-10 tahun dengan satuan terkecil dari siaga adalah Barung. Setiap 4 barung disebut perindukan, yang diketuai oleh seorang sulung. Di dalam pramuka siaga terdapat 2 kode kehormatan yaitu Dwi Satya ( Janji Pramuka Siaga ), dan Dwi Darma ( Ketentuan Moral Pramuka Siaga )
    Pramuka siaga memiliki 3 tingkatan TKU :
  1. Mula
  2. Bantu
  3. Tata
  • Pramuka Penggalang
    Pramuka penggalang adalah tingkatan pramuka setelah siaga, yang biasanya beranggotakan remaja usia 11-15 tahun. Dalam pramuka penggalang juga memiliki 2 kode kehormatan yaitu Tri Satya ( Janji Pramuka Penggalang ), dan Dasa Dharma ( Ketentuan Moral Pramuka Penggalang )
    Pramuka Penggalang memiliki 3 tingkatan :
      1. Ramu
      2. Rakit
      3. Terap

posted under | 0 Comments

TANAMAN OBAT

Tanaman obat sangat bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari. Sering kali kita tidak menyangka bahwa suatu tanaman dapat untuk mengobati penyakit tertentu padahal tanaman itu sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Ini terdapat beberapa tanaman beserta manfaatnya .

JERUK NIPIS

Jeruk nipis atau limau nipis adalah tumbuhan perdu yang menghasilkan buah dengan nama sama. Tumbuhan ini dimanfaatkan buahnya, yang biasanya bulat, berwarna hijau atau kuning, memiliki diameter 3-6 cm, umumnya mengandung daging buah masam, agak serupa rasanya dengan lemon.
Jeruk nipis, yang sering dinamakan secara salah kaprah sebagai jeruk limau, dipakai perasan isi buahnya untuk memasamkan makanan, seperti pada soto. Fungsinya sama dengan cuka. Sebagai bahan obat tradisional, perasan langsung buah jeruk nipis dipakai sebagai obat batuk, diberikan bersama dengan kapur untuk menurunkan demam. Perasannya juga dipakai sebagai obat batuk. Selain itu juga dapat untuk penyakit :
Amandel
Malaria
Ambeien
Sesak Nafas

KUNYIT
 
Kunyit atau Curcuma longa Linn. atau Curcuma domestica Val.
Familia : Zingiberaceae
Kunyit (Curcuma domestic) termasuk salah satu tanaman rempah dan obat.  Hampir setiap orang Indonesia dan India serta bangsa Asia umumnya pernah mengkonsumsi tanaman rempah ini, baik sebagai pelengkap bumbu masakan, jamu atau untuk menjaga kesehatan dan kecantikan.
Nama Lokal :
Saffron (Inggris), Kurkuma (Belanda), Kunyit (Indonesia); Kunir (Jawa), Koneng (Sunda), Konyet (Madura);
Kandungan Kimia : Kunyit mengandung senyawa yang berkhasiat obat, yang disebut kurkuminoid yang terdiri dari kurkumin, desmetoksikumin dan bisdesmetoksikurkumin dan zat- zat manfaat lainnya.
Beberapa manfaat dari kunyit yaitu :
Diabetes mellitus
Tifus
Usus buntu
Disentri
Sakit
Keputihan
Haid tidak lancar

DAUN SALAM
Daun salam selain digunakan untuk pelengkap bumbu dapur, juga dapat bermanfaat sebagai obat:
1. Diare:
15 g daun dicuci bersih lalu direbus dengan 1 gelas air bersih selama 15 menit. Tambahkan sedikit garam. Setelah dingin disaring lalu diminum.

2. Kencing manis:
7 lembar daun salam dicuci bersih lalu direbus dengan 3 gelas air bersih sampal tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring, dibagi untuk 2 kali minum.

3. Sakit maag:
15-20 lembar daun dicuci bersih, rebus dengan 1/2 liter air sampai mendidih. Tambahkan gula merah secukupnya. Minum sebagai teh setiap hari, sampai rasa penuh dan perih di lambung menghilang.

4. Mabuk akibat alkohol:
1 genggam buah salam yang sudah masak dicuci bersih lalu ditumbuk sampai halus. Peras dan saring, lalu diminum.

5. Kudis, gatal:
Daun atau kulit batang atau akar, dicuci bersih lalu digiling halus sampai menjadi adonan seperti bubur. Balurkan ketempat yang sakit..

BUNGA MATAHARI


















Bunga:
Tekanan darah tinggi
Mengurangi rasa nyeri pada sakit kepala
Pusing
Sakit gigi
Nyeri menstruasi (dysmenorrhoe)
Nyeri lambung (gastric pain)
Radang payudara (mastitis)
Rheumatik (arthritis)
Sulit melahirkan.
Biji:
Tidak nafsu makan
Lesu
Disenteri berdarah
Merangsang pengeluaran rash (kemerahan) pada campak
Sakit kepala.
Akar:
Infeksi saluran kencing
Radang saluran nafas (bronchitis)
Batuk
Rejan (pertussis)
Keputihan (leucorrhoe).
Daun:
Malaria.

BELUNTAS
















Beluntas mempunyai manfaat untuk :
Menghilangkan bau badan.
Gangguan pencernaan pada anak-anak dan menambah nafsu makan.
Menurunkan panas, peluruh keringat.
Scabies.
TBC kelenjar leher (Cervical tuberculous lymphadenitis)
Nyeri pada rheumatik, sakit pinggang (Lumbago)


 
KENCUR


















Manfaat dari kencur sebagai obat:
Radang Lambung
Radang anak telinga
Influenza pada bayi
Masuk angin
Sakit Kepala
Batuk
Menghilangkan darah kotor
Diare
Memperlancar haid
Mata Pegal
Keseleo
Lelah

sumber: http://duniatanaman.com/tanaman-obat.html

posted under | 0 Comments

FAKTA DUNIA

  • 7 BURUNG TERCEPAT DI DUNIA

1. SPINE-TAILED SWIFT

 

 

 

 

 

 


 Burung ini merupakan burung tercepat dengan kecepatan maksimum 171 km/jam

2. FRIGATE BIRD





















Burung ini mempunyai kecepatan 153 km/jam

3. SPUR-WINGED GOOSe

 


















Unggas dengan nama SPUR-WINGED GOOSE ini memiliki kecepatan 142 km/jam.

4. RED-BREASTED MERGANSER









Red breastead merganser memiliki kecepatan 129 km/jam.
5. WHITE-RUMPED SWIFT











Burung dengan bentuk yang sangat mendukung untung terbang cepat ini memiliki kecepatan maksimum 124 km/jam.
 6. CANVASBACK DUCK










Kecepatan maksimum dari burung ini adalah 116 km/jam.
7. EIDER DUCK
 











Eider Duck memiliki kecepatan 113 km/jam.


  • 7 HEWAN YANG BISA TERBANG SELAIN BURUNG 

1. FLYING FISH

  




















Ikan terbang dapat lebih lama melayang di udara dengan meluncur mengikuti arus udara dan laut yang kuat.
ikan terbang menggunakan sirip dada besar mereka untuk meluncur 50 meter di atas air ketika terancam oleh predator. ikan terbang akan mengepakkan ekor mereka 70 kali per detik. Ekor ini juga digunakan untuk menekan air untuk memungkinkan ikan ini meluncur beberapa saat di udara sebelum turun ke laut. 


2.  FLYING FROG




















Untuk bergerak secara aerodinamis melalui pohon-pohon di hutan katak terbang memilki selaput dan penutup kaki. Katak terbang hanya turun untuk kawin dan bertelur, mereka lebih sering di pohon-pohon. Katak terbang dapat menyamarkan diri di daun lingkungan mereka, meminimalkan ancaman predator, dan memungkinkan mereka untuk berburu serangga.


3.GLIDING ANT
















Semut ini bergantung dari kecepatan angin dan udara untuk dapat melayang.


4.FLYING SQUID



















Cumi melompat terbang dari laut dan bisa tetap melayang di udara hingga beberapa meter untuk melindungi diri dari predator. Untuk mencapai udara, cumi akan meniup keluar air untuk membawanya keluar dari laut. Sirip kecilnya dapat membantu untuk memberikan keseimbangan selama meluncur. Cumi ini disebut juga jet.

5.GLIDING LIZARD















Kadal ini menggunakan penutup kulit di bawah lengannya yang memungkinkan untuk melayang dari puncak pohon ke puncak pohon lainnya. Hewan ini mempunyai panjang hanya 9 cm, dengan ekor lebih panjang dari tubuhnya.Makanannya adalah serangga. Hidupnya selalu di atas pohon, hanya ketika sudah menemukan pasangan saja, kadal ini meluncur turun ke dasar hutan untuk meletakkan telur-telurnya seperti flying frog.


6.FLYING SNAKE














Ular ini tanpa sayap, sirip, atau anggota badan, ular terbang ini mampu pindah dari satu pohon ke pohon lainnya dengan melompat dan melayang. Ketika di ujung cabang ia mengangkat tubuhnya, mengisap dalam-dalam perut dan tulang rusuk yang menonjol keluar sehingga berbentuk cekung. Lalu ia menghentakkan ekornya, ular terbang meluncur bebas di udara untuk mencapai cabang berikutnya. Ular ini tinggal di Asia Selatan, sangat beracun dan sering menikmati mangsanya seperti burung dan kelelawar yang benar-benar bisa terbang


7. FLYING GECKO
















Cicak terbang dapat melayang di udara dan melekat pada pohon sewaktu mendarat dikarenakan mereka mempunyai jaring-jaring dan membran yang melekat pada tubuh mereka. Cicak terbang untuk kamuflase melindungi diri dari predator, seperti laba-laba besar.

sumber :http://www.faktadunia.co.cc/













    posted under | 0 Comments
    Postingan Lebih Baru Postingan Lama Beranda

    Entri Populer

    Followers


    Recent Comments